KETUA DEPROV DUKUNG SIKAP GUBERNUR AGK TOLAK LANTIK PJS BUPATI MIROTAI
PIKIRAN UMMAT.Com—Sofifi||Dukungan terhadap sikap Gubernur Maluku utara kian menguat.
Kuntu Daud, Ketua Deprov Malut mendukung sikap Gubernur Maluku utara H.Gani Kasuba yang menolak keputusan Mendagri dengan tidak melantik M.Umar Ali, Sekda Kabupaten Pulau Morotai yang ditetapkan Tito Karnavian sebagai Pjs.Bupati Pulau Morotai.
Menurut Kuntu, sikap Orang nomor satu Maluku utara itu sudah tepat atas respons terhadap keputusan sepihak Mendagri.
Disebut keputusan sepihak karena Mendagri seolah mengingkari petunjuknya sendiri dengan memintah Gubernur AGK mengusulkan calon pejabat Sementara Bupati Pulau Morotai namun belakangan Mendagri ternyata menetapkan nama lain yakni M.Umar Ali, Sekda Kabupaten Pulau Morotai yang tidak diusulkan Gubernur.
“Mendagri sendiri yang memintah Gubernur mengusulkan tapi menetapkan nama lain yang diusulkan.Gubernur jangan melantik”ketusnya.
Menurut nya Mendagri seharusnya menetapkan Pjs Bupati Pulau Morotai sesuai usulan Gubernur sehingga tidak menimbulkan polemik lagi.
Sikap lain Mendagri menimbulkan penolakan pelantikan oleh gubernur dan membuat kabupaten pulau Morotai tidak memiliki Pjs bupati guna mengisi kekosongan kekuasaan seiring berakhirnya masa jabatan bupati definitif Beni Laos.
“Kalau penetapan Pjs bupati sesuai usulan gubernur yang diminta Kemendagri kan sudah bisa pelantikan” pungjasnya(***)