HEADLINE

Dr.Abdul Aziz Hakim, SH.MH.:Negara Butuh Pemimpin Bersih.

Tentu saya tidak menyebut siapa tokoh yang cocok untuk presiden pasca Jokowi. Tetapi saya hanya mengatakan bahwa republik ini butuh sosok presiden yang berani mutus mata rantai prilaku dan budaya koruptif yang sedang menimpa negeri ini“.

PIKIRAN UMMAT.Com—Ternate||Pandangan menarik dikemukakan pakar hukum tata negara Dr.Abdul Aziz Hakim, SH.MH.Menurut Ketua DPD Asosiasi Pengajar Hukum Tata Negara-Adimistrasi Negara atau AP HTN HAN Provinsi Maluku utara ini, Negara butuh sosok pemimpin bersih guna berani memutus mata rantai prilaku dan budaya koruptif yang merantai negeri ini.Sayangnya akademisi UMMU Ternate ini tidak menyebut siapa sosok pemimpin bersih yang dia maksudkan.

“Tentu saya tidak menyebut siapa tokoh yang cocok untuk presiden pasca Jokowi. Tetapi saya hanya mengatakan bahwa republik ini butuh sosok presiden yang berani mutus mata rantai prilaku dan budaya koruptif yang sedang menimpa negeri ini.”ujar nya.

Menurut Abdul Aziz, Sejarah membuktikan bahwa negeri ini pernah hancur karena diterpa penyakit korupsi oleh para aktor politik dan penyelenggara negara itu sendiri. Maka untuk menyelamatkan negeri dari keterburukan yang tidak menentu dalam berbagai aspek kehidupan berbangsa maka saatnya bangsa dan negara ini sadar akan sosok pemimpin yang tegas bersih dan berani menyelesaikan problem dan penyakit bangsa ini.
“Bangsa Indonesia punya sejarah kelam oleh kepemimpinan koruptif maka dengan belajar dari pengalaman buruk itu, Indonesia buruh sosok pemimpin bersih”tandasnya.

Dosen FH UMMU Ternate ini, lagi-lagi menyoroti beberapa Capres dan Cawapres yang cenderung mengandalkan kepopuleran dan pencitraan semata, tetapi secara faktual miskin integritas, dan justru tersandera dengan prilakunya sendiri karena adanya dugaan korupsi.

“ Saya kira di era digitalisasi ini rakyat sudah sangat cerdas melihat mana Capres dan Cawapres yang punya jejak rekam. Tentu ada calon Capres-Cawapres yang terlihat jadi-jadian, musim-musiman, tetapi ada yang memang sudah kelihatan mempunyai leadership yang mumpuni untuk memimpin negeri ini. Soal ini saya kira kita bisa lihat dan nilai sendiri”pungkas Dr.Abdul Aziz Hakim, SH.MH.(***)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *