oleh

DPP PKS RESMI REKOMENDASI BASSAM KASUBA SEBAGAI CALON BUPATI HALSEL PADA PILKADA 2024

-HEADLINE, POLITIK-121 Dilihat

PIKIRAN UMMAT.Com—JAKARTA||Dewan Pengurus Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera rupanya telah menyiapkan kader terbaiknya untuk mengikuti perhelatan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 mendatang.

DPP PKS resmi merekomendasikan Bupati Kabupaten Halmahera Selatan saat ini, Hasan Ali Bassam Kasuba. Bassam Kasuba diusung oleh DPP PKS sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Halmahera Selatan pada Pilkada 2024.

Baca Juga  Usai Ikut Retret, Bupati Bassam Minta Didoakan Untuk Memimpin Hal-Sel Dengan Baik

Rekomendasi DPP PKS dengan nomor : 551.3.23/S-REK/DPP-PKS/2023 diterima langsung oleh Bassam Kasuba di Kantor Pusat DPP PKS Jalan TB. Simatupang No. 82 Pasar Minggu Jakarta hari ini Sabtu (30/12/2023).

Pengurus DPP PKS Bidang Pembinaan Wilayah Indonesia Timur, Ir. Ahmad Sugiharto membenarkan rekomendasi DPP PKS kepada Bassam Kasuba.

“DPP PKS resmi merekomendasikan Bassam Kasuba sebagai Bakal Calon Bupati Kabupaten Halmahera Selatan pada Pilkada serentak tahun 2024. Beliau sangat layak diusung oleh PKS”, kata Ahmad Sugiharto.

Baca Juga  Masjid Raya Hal-Sel Telah Difungsikan, Perdana Salat Jumat Dibanjiri Jamaah

Rekomendasi kepada Bupati aktif tersebut kata Ahmad Sugiharto, didasarkan pada pertimbangan – pertimbangan matang.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *