oleh

Tolak Anies, Jadi Bumerang Bagi Prabowo

-OPINI-129 Dilihat

Jika Prabowo cawe-cawe di pilgub Jakarta, menjegal dan melawan Anies, maka ini akan menjadi trigger berulangnya pilpres 2024. Di pilpres 2029, Anies akan mendapatkan panggungnya kembali. Anies akan terus membayangi kekuasaan Prabowo. Nama Anies akan terus melambung untuk menjadi rival Prabowo di 2029.

Ungkapan Ahmad Muzani, Sekjen Gerindra dan Sufmi Dasco, Ketua Harian Gerindra yang akan membawa KIM untuk melawan Anies di pilgub Jakarta, di satu sisi memang diarahkan untuk menciptkan soliditas partai koalisi. Di sisi lain, jika perlawanan ini terus digaungkan, maka publik akan membaca ini sebagai bagian dari upaya penjegalan yang dilakukan kubu Prabowo. Jika pemahaman publik ini muncul, justru akan mendorong soliditas para pendukung Anies untuk melakukan perlawanan yang lebih militan. Rivalitas Anies vs Jokowi bisa jadi akan terulang. Hanya aktor bernama Jokowi digantikan dengan aktor bernama Prabowo.

Baca Juga  RM, Leadership, Tehnokrasi dan Kepemimpinan Yang Peduli

Juru bicara Prabowo yang dengan keras menyerang Anies dan menganggap Anies cari pekerjaan melalui nyagub di Jakarta akan semakin memanaskan hubungan Anies-Prabowo. Jika kubu Prabowo terus menyerang Anies, juga menyerang mereka yang dianggap berpotensi menjadi lawan politik, maka Prabowo di awal pemerintahannya akan kehilangan simpati rakyat. Strategi memukul Jokowi jika terus diulangi oleh Prabowo, ini bisa mengganggu stabilitas kekuasaan Prabowo kedepan. Jika ini terjadi, maka Prabowo tak akan lepas dari Jokowi. Prabowo akan terus bergantung kepada Jokowi dalam menghadapi lawan-lawan politiknya. Yaitu eks 01 dan 03. Rivalitas di pilpres akan berlanjut dan mengambil waktu yang panjang.

Baca Juga  Ramadhan : Antara Puasa dan Penguasa

Prabowo Orde Baru akan menjadi isu lain lagi jika kubu Prabowo terlalu PeDe untuk menggunakan strategi memukul dan menghabisi lawan-lawan politiknya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *