HEADLINEHUKUM

Berita Penangkapan Sosok Pemabuk Bersajam dan Berpeluru Senpi Aktif Menuai Tanggapan Luas Warga Net

Ragam tanggapan publik baik yang mengapresiasi kinerja kepolisian juga tak pelak ada kritik

PIKIRAN UMMAT.Com—Ternate||Berita penangkapan oknum bersenjata tajam juga membawa puluhan peluru senjata api yang masih aktif oleh KBO Sat Samapta Polresta Ternate menuai tanggapan luas warga nitizen.

Kepolisian Daerah Maluku Utara dan Polres jajaran Polresta Kota Ternate dimintai serius menangani kasus ini.Warga nitizen Selain mengapresiasi kinerja Polresta Ternate juga berharap agar kasus ini tak berunjung sebagai kasus orang gila seperti yang terjadi di daerah lain.

Beragam komentar dan ratusan like membanjiri link berita yang di unggah media ini di laman Faccebook.Rata-rata memberikan apresiasi dengan tanda like dan ada pula yang memberikan kritiknya.Mereka berharap kepolisian dapat mengusut tuntas kasus ini guna bisa menghadirkan ketentraman di tengah masyarakat.

“Maluku Utara aman tentram. Kami berharap pada pihak yg berwajib untuk dapat mengusut tuntas kasus seperti ini. Kami tidak inggin di Maluku Utara ada oknum” preman yg inggin mengganggu ketentraman di Maluku Utara.🙏”demikian komentar nitizen atas nama Asam Samaran di grup Fb Info Halsel.

Sementara ada pula yang mempertanyakan soal pengusutan kasus yang dinilai lamban.

“Kok kasus ini kenapa bisa lama dalam ham pengungkapan kasus..👌”komentar warga nitizen atas nama Tham Ku Saab.

Sementara ada yang mengingatkan agar kasus ini diusut secara serius dan tidak berakhir dengan penyelesaian hukum yang berarti.

“UUG ujung ujung disebut Gila..lalu dilepas…seringkali seperti itu…”Muhamad Rama Lebe.

Kepolisian Polresta Ternate tengah mendalami motif dibalik terduga pembawa senjata tajam dan puluhan amunisi berupa peluru senjata api yang masih aktif.Orang Tak dikenal yang mabuk dan membawa senjata tajam dan puluhan peluru senjata api yang dibekuk KBO Sat Samapta tengah diamankan di Mako Polresta Ternate dilakukan pendalaman lebih lanjut.Sampai berita ini naik tayang, belum diketahui motif pelaku membawa senjata tajam dan sejumlah peluru aktif itu.

Polisi berhasil mengamankan Barang bukti dari tangan pelaku  berupa Amunisi senjata api 43 butir (41 butir aktif, dan 2 rusak) , senjata tajam 9 jenis dan lem jenis fox 2 kaleng,” ungkap Kapolres melalui Kabag Humas Kompol Umar Kombong.

Sebelumnya, Personil Sat Samapta Polres Ternate, Maluku Utara berhasil mengamankan seorang pria tidak dikenal (OTK) yang diduga kuat mabuk lem sambil membawa senjata tajam dan amunisi senjata api aktif dibekuk diarea perkuburan Islam, Kelurahan Kampung Makassar, Kecamatan Ternate Tengah, pada Kamis 12 Desember 2024.Penangjapan pelaku berdasarkan laporan masyarakat.

Kapolres Ternate AKBP Niko Irawan, melalui Kasi Humas AKP Umar Kombong menjelaskan bahwa dari laporan masyarakat terkait aktivitas yang mencurigakan pria tersebut, langsung ditindaklanjuti.

“Personel unit 2 sat samapta, bersama kanit resmob yang dipimpin KBO sat samapta polres Ternate, Ipda Sabone Moni, bergerak dengan cepat ke lokasi dan berhasil mengamankan situasi,” ujar AKP Umar kepada Klikfakta.id pada Jumat 13 Desember 2024.

Sesampainya di lokasi, lanjut Umst petugas mendapat pelaku, akan tetapi dalam keadaan mabuk dan membawa sejumlah senjata tajam serta amunisi senjata api aktif.

Dengan begitu pelaku kemudian juga langsung diamankan dan dibawa ke Mako Polres Ternate untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kasus ini kini masih dalam proses pendalaman lebih lanjut oleh Penyidik Sat Reskrim Polres Ternate(***)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *